Di saat zaman yang bersaing ini, banyak sekali perusahaan yang berlomba-lomba memberikan pengalaman berbelanja terbaik untuk para konsumen. Promosi besar-besaran juga dilakukan dengan berbagai macam cara, bisa dengan cara memviralkan produk lewat platform media sosial, menggunakan jasa influencer ternama di Indonesia, bahkan hingga menggunakan teknologi paling mutakhir. Beberapa cara pun coba digunakan oleh brand ternama seperti penggunaan filter make up untuk mempermudah calon pembeli.
Saat membeli produk kecantikan, biasanya konsumen akan mengunjungi beberapa toko produk untuk melihat langsung warna foundation, concealer, blush dan lain-lain. Hal ini dilakukan pengguna agar bisa mencobanya langsung di tempat dengan tester produk, sehingga dapat segera memutuskan produk mana yang akan dibeli. Lalu, jika belum dapat produk yang pas, konsumen bisa mencarinya ke tempat lain.
Namun, karena pandemi yang melanda seluruh dunia, terdapat beberapa regulasi dalam mencoba tester kosmetik. Dengan adanya protokol kesehatan, rasanya tidak mungkin bagi calon pembeli untuk melakukan percobaan produk make up.
Akan sulit untuk konsumen jika mendatangi toko kosmetik dan harus melakukan swatch seperti dahulu dilakukan. Hal tersebut dapat mendatangkan bahaya karena kita tidak tahu siapa saja yang sudah menyentuh tester produk-produk tersebut.
Untuk menangani masalah tersebut, perusahaan kosmetik dan e-commerce ternama di dunia telah menemukan solusinya, yaitu dengan diadakannya filter AR Make Up Try-On.
Apa sih filter AR make up try on itu?
AR atau Augmented Reality adalah teknologi yang dapat menggabungkan dunia nyata dengan objek maya 2D atau 3D dengan bantuan perangkat lunak yang memakai aplikasi khusus. Cara penggunaannya juga mudah, cukup buka aplikasi AR pilihan dan nyalakan kamera HP kamu. Setelah itu, filter AR yang ada di aplikasi pasti akan langsung muncul di dunia nyata, melalui kamera smartphone.
AR memiliki banyak manfaat strategis, salah satunya adalah untuk membantu pemasaran sebuah produk. Banyak perusahaan yang saat ini sudah memakai teknologi AR untuk meningkatkan interaksi dengan calon konsumen, salah satunya adalah perusahaan di industri kecantikan.
Baca juga: AR Nails, Hias Kuku dengan Augmented Reality!
Kamu sudah tidak perlu khawatir lagi jika berbelanja produk kecantikan di masa pandemi ini. Sekarang, kamu dapat membeli make up seperti foundation, concealer, blush, eyeshadow, lipstick, dan pewarna rambut tanpa harus datang ke toko. Kamu juga bisa langsung mencoba produk tersebut secara online dengan bantuan teknologi AR. Fitur ini biasa dinamakan dengan filter make up.
Untuk bisa menggunakan fitur try on ini, kamu harus menggunakan smartphone yang dimiliki. Setelah itu, telusuri website atau e-commerce yang memiliki fitur AR. Arahkan kamera depan smartphone lalu sesuaikan dengan posisi wajah, pilih warna yang ingin dicoba. Praktis, bukan?
Perusahaan yang bergerak di bidang kecantikan membutuhkan AR sebagai salah satu cara agar dapat berinteraksi dengan konsumen melalui cara baru. Hal ini sangat memudahkan konsumen untuk memilih warna yang sesuai untuk yang dibutuhkan. smarteye.id memiliki beberapa daftar brand lokal dan internasional yang mempunyai filter AR makeup try on yang bisa kamu coba!
Baca juga: Populer di Sosmed, Apa Saja Jenis Filter Keren Augmented Reality?
Emina Cosmetics
Kamu hanya perlu mengunjungi website Emina Try On agar bisa mencoba virtual tester dengan filter make up. Fitur ini dapat digunakan melalui penggunaan model atau mengunggah foto lewat smartphone atau komputer.
Emina menyediakan berbagai pilihan warna atau shade untuk lipstick, make up wajah dan eyeshadow. Setelah itu, kamu juga dapat menyimpan hasil foto akhir untuk preferensi.
Wardah INSTAPERFECT
Produk kecantikan Wardah juga memiliki fitur AR Makeup Try On pada salah satu produk lip kit mereka yaitu INSTAPERFECT. Sama seperti Emina, kamu dapat memakai model atau mengunggah foto yang bisa disimpan setelahnya.
Garnier Hair Color
Perusahaan yang mempunyai produk pewarna rambut ini juga ikut serta menggunakan fitur AR Try On atau filter make up untuk rambut. Jika sebelumnya kamu bertanya-tanya seperti apa jadinya jika rambut hitam asli berubah menjadi merah atau coklat, sekarang tidak perlu khawatir lagi.
Selain itu, kamu juga tidak harus mencoba langsung pewarna itu di kepala terlebih dahulu. Caranya cukup kunjungi website Garnier Indonesia, kemudian pilih varian produk cat rambut yang ingin dicoba, lalu pilih warna. Setelah itu klik “TRY IT ON” dan arahkan kamera depan ke wajah dan pastikan rambut kamu terlihat. Mudah, bukan?
Baca juga: Penerapan Augmented Reality dalam Bisnis
Sephora Virtual Artist
Selain perusahaan individu seperti diatas, perusahaan e-commerce seperti Sephora juga ikut serta memberikan fitur AR try on berkonsep filter make up untuk pengguna aplikasinya.
Sephora memberi cara terbaru dengan mengembangkan teknologi AR untuk pengguna aplikasi mereka. Dimana konsumen dapat mencoba produk kosmetik yang mereka jual dimanapun dan kapanpun.
Kamu juga akan mendapatkan tutorial virtual yang bisa digunakan untuk menggunakan fitur ini. Dengan menggunakan fitur AR try on, kamu bisa menyesuaikan produk kosmetik yang sesuai dengan wajah, secara instan.
Chanel Virtual Try On
Sama seperti rekan-rekan di industri, brand besar seperti Chanel pun ikut memanfaatkan augmented reality untuk kemudahan konsumennya. Dengan fitur ini, kamu bisa mencoba berbagai produk kecantikan dari Chanel sebelum membeli.
Produk yang ditawarkan pun luas, ada lipstik, foundation, blush, hingga eyeshadow untuk variasi skin tone yang bisa dicoba. Jadi, nggak perlu khawatir salah beli shade yang cocok untukmu.
NYX Virtual Try On
Brand kosmetik asal Amerika Serikat ini menawarkam pengalaman mencoba kosmetik secara virtual bagi pelanggannya. Menurut klaim dari website mereka, NYX menawarkan virtual try on tidak terbatas untuk semua shade dan tipe finishing.
Tidak terbatas yang dimaksud adalah 100% produk yang ada di katalog NYX dan umum di-swatch dapat dicoba secara virtual. Tidak termasuk produk berwarna transparan, pallate full face, dan brush make up ya.
Selain itu, NYX juga mengklaim keakuratan coverage try on hingga 92%. Kamu bisa melakukan virtual try on secara real time atau mengunduh foto ke halaman website NYX Cosmetics.
L’Oreal Paris
Menurut L’Oreal, akan sangat ideal jika kamu memiliki counter makeup pribadi di rumah. Apalagi jika counter makeup itu mudah diakses, hanya memerlukan smartphone atau kamera komputer saja.
Bekerja sama dengan Modiface, salah satu perusahaan pionir dalam teknologi augmented reality, brand kosmetik asal Paris ini menciptakan fitur virtual try on bagi produknya. Kamu dapat mencoba lipstick, mascara, eyeliner, foundation, dan produk lainnya dan menemukan shade yang tepat untukmu.
Dilansir dari laman resminya, L’Oreal Paris menggunakan algoritma face-tracking yang mampu mendeteksi 63 titik utama pada wajah. Untuk mencoba fitur ini, kamu cukup mengunggah fotomu ke laman website L’Oreal atau bisa juga mencobanya secara real time.
Menurut klaimnya, L’Oreal Paris menyediakan lebih dari 400 shade make up yang bisa kamu coba secara virtual. Tertarik mencobanya?
MAC Cosmetics
Berbelanja make up memang perlu banyak pertimbangan, terutama karena mencari shade yang cocok denganmu bukan perkara mudah. MAC Cosmetics yang paham akan hal ini pun mengikuti jejak rekan sejawatnya. Kini, kamu bisa mencoba produk kosmetik asal Amerika Serikat ini dari rumah saja.
MAC Cosmetics virtual try on bisa kamu akses dari laman resminya. Menurut klaim MAC ada lebih dari 800 produk kosmetik yang bisa kamu coba secara virtual.
Bahkan, MAC Cosmetics mengambil langkah lebih jauh di tren augmented reality ini. Dilansir dari Digital Trends, cabang MAC Cosmetics di New York bahkan sudah memiliki make up try on mirror.
Cermin yang dilengkapi dengan teknologi canggih perusahaan ModiFaceAR ini membuatmu dapat mencoba kosmetik secara real time, tanpa keribetan yang biasanya terjadi saat melakukan swatching.
Produk yang dapat dicoba pun bervariasi, mulai dari lipstik, eyeshadow, juga blush. Kaca pintar ini juga dipuji berkat user interface yang mudah digunakan.
Uniknya lagi, di kaca virtual try on ini terdapat slider yang bisa kamu atur sesuka hati. Slider ini berfungsi untuk membandingkan tampilanmu sebelum dan sesudah mencoba make up. Kamu juga bisa memakai mode split screen, yang membuatmu bisa melihat setengah wajah dengan make up dan setengah wajah tanpa make up.
Produk-produk yang kamu pakai untuk membuat tampilan make up akan muncul dalam bentuk tampilan daftar (list) setelah kamu selesai mencobanya. Kamu bisa mengirim daftar itu via email, juga foto atau file dengan format GIF dari hasil make up virtualmu. Seru kan?
Kalau kamu masih ingin mencoba look lainnya, jangan khawatir! Produk yang kamu sukai bisa disimpan dalam kategori “My Favorites” yang bisa diakses kembali nanti.
Urban Decay
Mungkin nama Urban Decay masih terdengar asing bagi para penyuka make up di tanah air. Urban Decay yang berkantor pusat di Newport Beach, California, adalah anak perusahaan dari perusahaan kosmetik Prancis L’Oréal.
Seperti induk perusahaannya, brand kosmetik ini pun ikut memanfaatkan kecanggihan teknologi augmented reality. Di virtual try on Urban Decay, kamu bisa mencoba lebih dari produk make up biasanya. Di sini, kamu bisa mencoba warna hingga bentuk alis juga.
Produk yang bisa kamu coba di Urban Decay virtual try on antara lain lipstik, eyeshadow, foundation, blush, juga maskara. Koleksi yang cukup lengkap bukan?
Baca juga: 3 Cara Augmented Reality Dapat Mengubah Industri Ritel
Itulah beberapa perusahaan ternama yang menyediakan fitur virtual try on bagi pelanggan mereka. Ternyata augmented reality juga berkontribusi pada dunia kecantikan ya? Adanya teknologi canggih ini membuat pengalaman belanjamu semakin mudah dan efisien. Filter AR make up mana yang ingin kamu coba?
Masih banyak lagi artikel seputar teknologi yang bisa kamu temukan di smarteye.id. Mulai dari topik artificial intelligence, augmented reality, virtual reality, hingga metaverse bisa kamu temukan. Yuk cek blog smarteye.id sekarang!