Fakta Menarik Terkait Penggunaan Virtual Reality Therapy untuk Lansia. Bisa dicoba, nih!

Fakta Menarik Terkait Penggunaan Virtual Reality Therapy untuk Lansia. Bisa dicoba, nih!

Virtual reality atau VR adalah teknologi visual yang menghadirkan objek maya pada dunia nyata. Di era digital ini, virtual reality memicu berbagai perkembangan teknologi baru yang memudahkan kehidupan manusia. Tak terkecuali dalam industri kesehatan ya.

Salah satu manfaat VR dewasa ini dalam bidang medis ialah untuk membantu lansia mengingat kembali memori masa muda dengan virtual reality therapy. Bagaimana caranya? Simak informasi lengkapnya pada artikel di bawah ini!

Lihat juga: “Penyembuhan Penderita Stroke dengan Virtual Reality Hand dalam Permainan”

Pengobatan Lansia dengan Virtual Therapy

Saat memasuki usia puluhan tahun, orang dewasa mulai mengalami penurunan kognitif dan juga kemampuan mengigat masa lalu yang semakin pudar. Penurunan ini dapat menjadikan para lansia terisolasi secara sosial. John Faulkner adalah salah satu penguni Central Parke Assisted Living and Memory Care yang mengalami hal ini.

Faulkner sebelumya merupakan seorang yang aktif dan suka bepergian. Namun, penurunan kemampuan emosional pada usia 76 tahun membuatnya sering duduk sendirian di kamar dalam jangka waktu yang lama. Faulkner menerima perawatan kecemasan terkait demensia yang meliputi obat antipsikotik dan juga terapi kenangan. Ia dibawa kembali ke masa muda melalui musik atau foto pribadi guna mengembalikan kenangan lama dan perasaan bahagia. 

Penelitian menunjukkan bahwa terapi kenangan ini dapat meningkatkan kesejahteraan orang tua secara signifikan. Cara ini cukup membuat Faulkner terkesima. Oleh karena itu, pegawai Central Parke mencoba terapi lebih lanjut menggunakan VR. Degan kesuksesan yang diraih oleh terapi kenangan tradisional, VR therapy berpontensi untuk memberikan dampak yang lebih berkesan pula.

Headset VR dapat membawa Faulkner berjalan-jalan seperti sediakala meski hanya dalam tampilan maya. Setelah menjalani sesi terapi VR berdurasi 45 menit selama tiga bulan, beliau membutuhkan lebih sedikit obat untuk kecemasan dan menjadi lebih sosial. Faulkner dapat bergabung dengan residen lainnya, bahkan mampu menjadi salah satu pengajar di kelas.  

Perusahaan Penyedia Virtual Reality Therapy

Dalam mengembangkan VR therapy, ada beberapa perusahaan yang memfokuskan penyediaan teknologi ini untuk manula di rumah perawatan lansia. Rendever merupakan salah satu perusahaan yang terbesar, bekerja dengan lebih dari 450 fasilitas di Amerika Serikat, Kanada, dan Australia. Contoh lainnya ialah MyndVR. 

Perusahaan ini menjawab kebutuhan perawatan pasian lansia yang menderita trauma serta nyeri kronis. Di Amerika sendiri, usia lansia di atas 65 tahun jumlahnya diperkirakan hampir dua kali lipat pada tahun 2060. Diperkirakan ada lebih dari 11 juta orang Amerika yang berperan sebagai pengasuh tanpa bayaran bagi kerabat yang menderita demensia. Teknologi bantuan seperti VR therapy menjadi pilihan bagi para pengasuh yang sibuk bekerja. 

VR Therapy untuk lansia
Foto oleh nytimes.com

Perkembangan VR Therapy

Sebenarnya, konsep VR therapy ini sudah ada sejak tahun 1963. Robert Butler, pendiri National Institute of Aging, berpendapat bahwa manula bisa memperoleh nilai terapeutik saat mengingat kembali memori kehidupan lamanya. Psikolog merekomendasikan penggunaan video pernikahan lama atau makanan favorit masa kecil sebagai salah satu alat terapi bagi orang tua, termasuk penderita demensia.

Di tahun 2018, peneliti dari Massachusetts Institute of Technology menemukan bahwa VR bisa mengurangi depresi dan isolasi pada manula. Studi lain memperkuat konsep ini bahwa virtual reality therapy dapat meningkatkan moral, keterlibatan, kognisi, merangsang aktivitas mental dan mengurangi kecemasan. Meskipun tidak secara langsung mengembalikan penurunan fungsi kognitif secara menyeluruh ya.

VR therapy dapat menjadi pilihan alat terapi kenangan pada manula. Para lansia dapat berpartisipasi secara individu maupun dalam sesi berkelompok. Wakil presiden Sunshine Retirement Living yang juga mengelola Central Parke, Stephen Eatman, mengatakan bahwa penggunaan antipsikotik menurun sebanyak 70% ada manula yang menggunakan terapi berbasis VR ini.

Lihat juga: Virtual Reality untuk Terapi Mental Health


Itulah kegunaan virtual reality therapy bagi lansia. Teknologi tak hanya bermanfaat bagi anak muda saja ya. Manfaatnya semakin bisa dirasakan oleh siapa saja. Kalau ingin ketahui lebih banyak informasi terkait virtual reality, kamu bisa kunjungi smarteye.id hanya dengan klik di sini

Nada Syafira

Nada Syafira

Jakartans who writes in exchange for mouth-watering delicacies by weekdays. A whimsical wanders who travels by weekend.