Review Samsung Gear VR 2022

Review Samsung Gear VR 2022

Review Samsung Gear VR untuk Kamu

Virtual Reality (VR) sudah banyak digunakan untuk berbagai macam kebutuhan. Berbagai fitur menarik dan imersif membuat penggunanya seperti berada di dimensi lain. Tidak hanya itu, teknologi VR juga dapat dimanfaatkan sebagai sarana hiburan, edukasi, simulasi, bahkan kebutuhan perusahaan seperti promosi produk.

Saat ini banyak sekali berbagai variasi perangkat headset Virtual Reality, salah satunya Samsung Gear VR. Samsung Gear VR merupakan sebuah perangkat hasil kolaborasi Samsung dengan Oculus. Uniknya, perangkat VR satu ini memiliki harga yang cukup terjangkau dibanding produk sejenis lain di kelasnya.

Sayangnya perangkat VR satu ini baru dapat digunakan dengan smartphone buatan Samsung. Beberapa ponsel pintar Samsung yang bisa digunakan adalah Samsung Note dan beberapa Samsung Series Galaxy.

Mau tahu lebih lanjut? Berikut review Samsung Gear VR dari smarteye.id!   

review samsung gear with controller
Samsung Gear VR with Controller oleh Ubuy

Spesifikasi Samsung Gear VR 

Samsung Gear VR merupakan perangkat VR yang berbentuk menyerupai kacamata diving dengan spesifikasi yang cukup baik. Berikut merupakan review Samsung Gear VR terkait spesifikasi yang telah dirangkum oleh kami, sebagai berikut:  

  • Sudut pandang: 96 derajat 
  • Berat: 345 gram
  • Adjustable Headband yang nyaman  
  • Ukuran layar: 5,7 inch 
  • Memiliki fitur App Control 
  • Fitur lain: Wifi, HDMI, USB dan Bluetooth 
  • Audio Jack: 3,5 mm 
  • Resolusi: 1280 x 1440 piksel
  • Dimensi: 207,1 x 120,7 x 98,6 mm 
  • Sumber daya baterai: Li-Polymer
  • Kompatibel dengan: Samsung S7, S7 Edge, Note5, S6 Edge+, S6, S6 Edge, Galaxy S10

Kelebihan dan Kekurangan Samsung Gear VR 

Berdasarkan review Samsung Gear VR diatas, perangkat ini pastinya memiliki kelebihan maupun kekurangan. Kira-kira, apa saja kelebihan dan kekurangan yang dimiliki perangkat ini, ya? Yuk, baca penjelasan lengkapnya di bawah ini!

Kelebihan  

Desain 

Salah satu kelebihan Samsung Gear VR adalah desainnya yang minimalis. Penggunaan strap karet yang ringan dan bantalan empuk di sekitar lensa membuat desain perangkat ini terkesan elegan, namun tetap nyaman untuk digunakan.

Fungsional dan Kompatibel

Perangkat ini memiliki fungsi yang sangat beragam. Kamu bisa bermain game, menonton video dan melakukan aktivitas menarik lainnya dengan perangkat ini secara wireless, dimanapun dan kapanpun. Tidak hanya itu, Samsung Gear VR juga dilengkapi controller, touchpad dan beberapa konektor yang lengkap seperti kabel type C atau micro USB yang kompatibel. 

Ngomong-ngomong tentang kompatibilitas Samsung Gear VR, perangkat satu ini kompatibel dengan deretan smartphone dari Samsung. Beberapa diantaranya seperti  Galaxy Note 5, Samsung S7, S7 Edge, Note5, S6 Edge+, S6, S6 Edge, Galaxy S10. 

Harga terjangkau 

Samsung Gear VR ditawarkan dengan harga yang cukup terjangkau dibanding perangkat VR lain di kelasnya. Perangkat ini bisa kamu dapatkan dengan dua opsi yaitu dengan Gear VR saja atau dengan controller. Tetapi, harganya tetap lebih murah dari perangkat VR lainnya di pasaran. 

Tampilan gambar yang baik 

Keunggulan lainnya pada perangkat ini adalah tampilan gambar menyesuaikan resolusi ponsel yang kamu gunakan. Jika kamu menggunakan smartphone Samsung terbaru dari tahun 2015 – 2017, kamu bisa menikmati teknologi Quad HD dan layar AMOLED yang luar biasa.

Jadi, kamu dapat menikmati berbagai konten di perangkat ini dengan kualitas dan tampilan gambar yang baik.

Kekurangan  

Aplikasi game cukup sedikit  

Sayangnya, perangkat ini memiliki kekurangan. Salah satunya adalah aplikasi game yang masih belum terlalu banyak. Selain itu, aplikasi yang bisa digunakan di perangkat ini hanya bisa diunduh melalui Play Store. Sehingga jika kamu memiliki aplikasi yang diunduh di luar Play Store, kamu tidak bisa menggunakannya di perangkat ini.

Kebanyakan aplikasi game juga berbayar. Sehingga, pengguna harus melakukan pembayaran sebelum bermain game. 

Konektivitas perangkat yang terbatas  

Kekurangan lainnya yaitu konektivitas perangkat yang terbatas. Kamu hanya bisa menggunakan perangkat ini dengan beberapa tipe smartphone Samsung saja. Sangat disayangkan memang, karena tidak semua perangkat Android maupun iOS kompatibel dengan Samsung Gear VR ini.


Nah, demikian review Samsung Gear VR yang telah kami rangkum mulai dari spesifikasi, kelebihan maupun kekurangannya. Pastinya kamu juga bisa menggunakan Samsung Gear VR sesuai kebutuhanmu seperti bermain game, menonton video dan mengakses konten VR lainnya. Ingin tahu kegunaan teknologi VR AR untuk kebutuhan bisnis kamu? smarteye.id siap mewujudkannya.

Asri Amanta

Asri Amanta

I swear Shinji and Kaworu are meant to be for life. The one behind all of smarteye.id's digital and content marketing strategy.